THMI (Tarbiyyah Huffazh Al-Qur’an wa Al-Mu’allimin Al-Islamiyyah)
THMI (Tarbiyyah Huffaz Al-Qur’an wa Al-Mu’allimin Al-Islamiyyah) merupakan perpaduan sistem pendidikan ala KMI (Kulliyatul Mu’allimin Al-Islamiyyah) Gontor dengan Ma’had Tahfizh.
- Seluruh mata pelajaran dan kurikulum Pondok Modern Gontor diadopsi ke dalam sistem pengajaran (ta’lim), dipadu erat dengan sistem pendidikan tahfizh Al-Qur’an yang mewajibkan seluruh santri untuk menghapal juz tertentu yang ditetapkan.
- Hapalan juz Al-Qur’an sesuai kelas/level yang menjadi syarat utama kenaikan kelas. Santri yang tidak mencapai target hapalan Al-Qur’an dianggap tidak naik kelas.
- Untuk lulus menjadi alumni Pondok Pesantren Ibadurrahman Cileungsi, santri wajib menghapal Juz 30, 1, 2, 3, 4, 5 secara penuh, dengan sistem ujian ketat berjenjang (lisan dan tulisan).
- Wisuda para Huffazh juga digelar setiap tahun bagi para Hafizh/Hafizhah yang lulus ujian Tahfizh dan dianggap muthqin dalam hapalannya.
- Para Wisudawan Tahfizh diberikan reward dan mendapat hak beasiswa pendidikan sesuai capaian juz hapalannya.